Polisi Beri Imbauan Orang Tua Awasi Anak Dari Kemungkinan Penculikan

Jakarta,DuriPos.com – Polri meminta kepada para orang tua untuk berhati-hati terhadap informasi yang beredar mengenai penculikan anak. Pasalnya, berita tersebut sudah dipastikan hoaks.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri, Brigjen. Pol. Ahmad Ramadhan menegaskan, di sisi lain, orang tua juga tetap harus benar-benar menjaga anak-anaknya.

“Namun sekali lagi memberikan imbauan, lebih baik mencegah. Kita dari kepolisian kepada seluruh orang tua yang mengawasi anak lebih mengantisipasi hal-hal tersebut,” ungkap Karo Penmas di daerah Cilincing, Jakarta Utara, Senin (30/1/23).

Tak hanya itu, Karo Penmas juga berpesan kepada anak-anak agar tidak mudah percaya dengan orang yang baru kenal. Bujukan-bujukan orang baru kenal, mainan, makanan, seharusnya tidak mudah dipercaya jika pemberinya orang asing.

Ia menambahkan, video penculikan anak sendiri merupakan hoaks, di mana peristiwanya bukan berada di bekas. Bahkan, peristiwa itu terjadi pada 2020.(*)

 

Sumber : Tribratanews.Polri

Komentar