Rekapitulasi Suara KPU Bengkalis, Kasmarni-Bagus 80,02 Persen Syahrial-Andika 19.98 Persen

Bengkalis2105 Dilihat

Bengkalis,DuriPos.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkalis telah melakukan rekapitulasi perolehan suara calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis tahun 2024 secara keseluruhan, Selasa (3/12/2024).

Dimana dari hasil rekapitulasi tersebut Paslon nomor 1 Kasmarni-Bagus Santoso meraih perolehan suara 217.466 atau 80,20 persen dan Paslon nomor urut 2 Syahrial-Andika Putra Kenedi merah suara 54.418 atau 19.98 persen.

Sedangkan jumlah suara sah sebanyak 271.884 dan suara tidak sah 8.660. Sementara dari total keseluruhan untuk tingkat partisipasi masyarakat berjumlah 60,35 persen.

Ketua KPU Bengkalis, Agung Kurniawan mengatakan rekapitulasi perolehan suara Pilbup 2024 Bengkalis telah selesai dilaksanakan. Prosesnya dianggap berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah proses perhitungan tingkat Kabupaten Bengkalis berjalan lancar, tidak ada halangan,”ucapnya, Selasa (3/12/2024).

Dijelaskan Agung, dari hasil rekapitulasi untuk tingkat partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024 Bengkalis sebesar 60,35 persen dari 463.333 daftar pemilih tetap (DPT). Persentase pemilih ini lebih rendah dari Pilkada sebelumnya.

” Kita akui penurunan partisipasi masyarakat di Pilkada tahun 2024 dibanding 2020 lalu.
Penilaian awal kita lebih pada faktor cuaca saat hari pencoblosan. Hujan dan genangan air hampir seluruh kecamatan di bengkalis. Namun dari data Kabupaten Bengkalis di peringkat ke 6 untuk partisipasi masyarakat diantara 12 kabupaten di provinsi Riau,” pungkasnya.**

Komentar