Bathin Salapan,DuriPos.com – Jajaran Tameng Adat LAMR Kecamatan Bathin Solapan mengucapkan selamat kepada Jajaran Tameng Adat LAMR Kecamatan Mandau pasca penyerahan Surat Keputusan (SK) pada hari Kamis 18 Juli 2024.
Penyerahan SK dilakukan langsung oleh Panglimo Tameng Adat LAMR Kabupaten Bengkalis Munawar Rosidi SE, kepada Hulubalang Tameng Adat LAMR Kecamatan Mandau Handana.
“Selamat kepada Jajaran Pengurus Tameng Adat LAMR Kecamatan Mandau yang telah menerima SK. Kami selaku Tameng Adat LAMR Bathin Solapan siap bersinergi menjaga anak kemenakan dan bekerjasama dengan Pemerintah,” ucap Hulubalang Bathin Solapan Depi Rusdianto, Jum’at (19/7/2024).
Ia menyebutkan Tameng Adat LAMR Bathin Solapan yang berdampingan dengan Tameng Adat LAMR Mandau tentunya akan lebih kompak menjaga dan melindungi anak kemenakan yang selama ini menjadi penonton di Negeri sendiri.
“Kalau sudah Tameng dua kecamatan ini bersatu, InsyaAllah ke depannya pasti lebih kompak dan bersinergi dengan Program Pemerintah Kabupaten Bengkalis dibawah pimpinan Bupati Ibu Kasmarni,” pungkasnya akan melakukan audensi-audensi yang selama ini tidak terjalin.**
Komentar